Tuesday, November 25, 2014

MOL : Mikroorganisme lokal

Beberapa minggu lalu, kami mendapat pelajaran membuat MOL (mikroorganisme lokal) dari ummi Nissa Wargadipura. Hari ini kami ingin belajar membuatnya lagi. MOL sangat kami butuhkan untuk mendegradasi kompos yang kami buat, juga sebagai pupuk cair.

Membuat MOL gak terlalu sulit, saya pikir semua orang juga bisa membuatnya. Hari ini kami membuat MOL buah-buahan dan MOL dedaunan kacang-kacangan.

Memproduksi MOL buah-buahan, kami awali dengan mengumpulkan buah-buahan busuk, seperti pepaya, jambu, mangga, salak. Kami juga menyiapkan bahan MOL yang lain seperti air kelapa, air leri (air cucian beras), gula merah dan ragi.

Kami menghancurkan buah-buahnya setelah dikupas dan membersihkan bijinya. Misal MOL pepaya, dibuat dengan, pepaya 2kg dikupas kulitnya dan dipisahkan bijinya. Pepaya dilumat sampai agak lembut. Gula merah, sisir lembut gula merah 2 ons dan dilarutkan di air kelapa (2 liter) dan air leri (2 liter). 4 bahan tersebut (pepaya yang sudah dilumat, sisiran gula, air leri, air kelapa) dicampur dan diaduk jadi satu, disimpan dalam botol selama 2 minggu. Jangan lupa melubangi tutup botol untuk lubang udara.

Hari ini kami juga buat MOL dedaunan kacang-kacangan. Kami menyiapkan daun mlanding (petai cina). Daun mlanding mudah didapat disini, banyak ditemui di jalan-jalan. Daun mlanding kami hancurkan sampai lembut. daun mlanding yang hancur dicampur dengan 2 liter air kelapa, dan 2 liter air leri (cucian beras), kami tambah juga 2 ons sisiran kelapa, kali ini kami menambahkan sedikit ragi untuk mikrob starter. Sama seperti MOL buah, mol dedaunan ini kami masukan dalam botol dan didiamkan selama 2 minggu.

Temans juga bisa mempraktekan membuat MOL di rumah. Jangan buang buah-buahan busuk dirumah. Bisa untuk bahan MOL. MOL ini banyak manfaatnya, selain bisa untuk mempercepat degradasi kompos, bisa juga untuk pupuk cair, dan merangsang pembuahan serta kesuburan tanaman...

Dari alam kembali ke alam. Selamat mencoba...

*Membuat MOL sebagai bagian kegiatan di Sekolah Pagesangan


Mengupas bahan-bahan MOL buah

Melumatkan daging buah-buahan untuk bahan MOL — bersama Murni She Gadiezt Cuaemz dan Mas Chehafudin

Kami juga buat MOL dari buah jambu

Merajang gula merah, sebagai bahan MOL

Kulit buah-buahan jangan dibuang ya, bisa untuk buat kompos

Dibantu Bapak Yanto mengambil air kelapa — bersama Dhenhokk Mharshinii Ccuahhuayudwee


air kelapa salah satu bahan MOL

Ara melubangi tutup botol untuk menyimpan MOL — bersama Nissa Wargadipura dan Mas Chehafudin.


tunggu 2 minggu, diamkan di suhu ruang

Botol bekas untuk menyimpan MOL — bersama Mas Chehafudin dan Murni She Gadiezt Cuaemz.


daun mlanding, dihancurkan

MOL yang dibuat hari ini. dari kiri MOL mangga, pepaya, mlanding dan jambu — bersama Nissa Wargadipura.


MOL buah-buahan dan MOl mlanding

Jangan lupa tulis tanggal pembuatan. setelah 2 minggu lagi disaring. MOL bisa digunakan untuk pupuk cair tanaman, juga membantu mendegradasi kompos. — bersama Setiawan Aji.


kulit buah-buahan kami buat kompos
— bersama Oki Nur Cahyanto.

0 comments:

Post a Comment